Pengaruh Sistem Informasi Registrasi ASN Terhadap Pengelolaan Arsip Dinamis Di Lingkungan Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta

Hari Setyawan, NPM. 18311070209 (2023) Pengaruh Sistem Informasi Registrasi ASN Terhadap Pengelolaan Arsip Dinamis Di Lingkungan Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta. Diploma thesis, Politeknik STIA LAN Jakarta.

[thumbnail of 099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB I.pdf] Text
099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB I.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of 099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB II-BAB IV.pdf] Text
099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB II-BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of 099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
099 SAPN 2023 - Hari Setyawan-BAB V - DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (807kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Sistem Informasi Registrasi ASN terhadap pengelolaan arsip dinamis di Lingkungan Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta serta bagaimana Sistem Informasi Registrasi ASN terhadap pengelolaan arsip dinamis di Lingkungan Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan data statistik sebagai data primer. Penelitian terdiri dari dua variabel penelitian yakni variabel penerapan Registrasi ASN sebagai variabel dependen dan variabel pengelolaan arsip dinamis sebagai variabel independen. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik non probability dengan jumlah sampel sebanyak 59 sampel. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menelaah dokumen serta pengisian quisioner. Data primer pada penelitian ini menggunakan data kuisioner yang telah di olah dengan menggunakan software SPSS versi 23 for Windows dengan menggunakan analisis deskritif. Berdasarkan hasil pengelolaan data yang ditemukan bahwa terdapat pengaruh Sistem Informasi Registrasi ASN terhadap pengelolaan arsip dinamis sebesar 70,1%. Sedangkan sebesar 29,9% dipengaruhi oleh faktor lain. Berdasarkan hasil perhitungan Pearson Correlation diketahui nilai r bersifat positif dan signifikan pada taraf 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa dengan meningkatnya penerapan Sistem Informasi Registrasi ASN maka akan semakin meningkat pula pengelolaan arsip dinamisnya. Pengelolaan arsip dinamis di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta masih menggunakan sistem kombinasi yaitu secara manual dan penggunaan Sistem Informasi Registrasi ASN. Diharapkan, penerapan Sistem Informasi ini mampu meningkatkan kualitas kinerja Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Neneng Sri Rahayu, S.T., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Arsip Dinamis, Sistem Informasi Registrasi ASN
Subjects: Administrasi Pembangunan Negara
Divisions: Jurusan Administrasi Publik > Administrasi Pembangunan Negara (D4)
Depositing User: A.Md Triadi Nugraha
Date Deposited: 16 Feb 2024 02:47
Last Modified: 26 Aug 2024 06:16
URI: http://repository.stialan.ac.id/id/eprint/138

Actions (login required)

View Item
View Item