Peningkatan Pendapatan Melalui Penyisiran Tarif B1 Daya 450VA dan 900VA Tahun 2020 Pada PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cikokol

Kety Helki Biang, NPM. 1932090108 (2020) Peningkatan Pendapatan Melalui Penyisiran Tarif B1 Daya 450VA dan 900VA Tahun 2020 Pada PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cikokol. Diploma thesis, Politeknik STIA LAN Jakarta.

[thumbnail of BAB I & V - 018 S ABSP 2020 KETY HELKI BIANG-lkp.pdf] Text
BAB I & V - 018 S ABSP 2020 KETY HELKI BIANG-lkp.pdf - Published Version

Download (3MB)
[thumbnail of BAB II - IV - 018 S ABSP 2020 KETY HELKI BIANG-lkp.pdf] Text
BAB II - IV - 018 S ABSP 2020 KETY HELKI BIANG-lkp.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cikokol merupakan salah satu Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan dibawah PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten. Sebagai kantor pelayanan pelanggan, baik pelanggan maupun calon pelanggan sudah seharusnya mendapatkan pelayanan terbaik dari segi kebutuhan listrik melalui pelayanan pasang baru tambah daya maupun pengaduan. Berkaitan dengan penggunaan tarif tenaga listrik, jenis penggunaan tarif tenaga listrik seharusnya digunakan sesuai dengan peruntukannya. Sejak ditutupnya pendaftaran pasang baru atau perubahan daya, golongan tarif R1 daya 450VA dan 900VA sehingga mengharuskan pelanggan untuk memilih golongan tarif 1300VA. Namun, pada akhirnya pelanggan lebih memilih golongan tarif B1 daya 450VA dan 900VA. Secara perhitungan per kwh, tarif B1 450VA dan 900VA lebih murah dibanding golongan tarif 1300VA. Hal ini merupakan salah satu penyebab kerugian bagi perusahaan PT PLN (Persero) sehingga perlu dilakukan penyisiran tarif. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan tiga insturment yaitu: penelaahan dokumen, wawancara dan observasi. Adapun temuan penelitian peneliti ditinjau dari aspek pemeriksaan, aspek survei dan aspek perubahan tarif. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut. 1. Pendaftaran khusus tarif B1 dapat dilakukan melalui kantor pln. 2. Sebaiknya ketika pelanggan akan melakukan pendaftaran tarif B1 dikantor, pelanggan sudah harus menunjukkan surat ijin usaha. 3. Perlu adanya penambahan fitur fitur pengawasan lebih spesifik, agar supaya bisa mencegah peluang kecurangan timbul kembali.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Pembimbing: Drs. Agoes Inarto, MM
Uncontrolled Keywords: Pendapatan, Koreksi Tarif, Peruntukkan Tarif
Subjects: Administrasi Bisnis Sektor Publik
Divisions: Jurusan Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis Sektor Publik (D4)
Depositing User: Admin Perpustakaan
Date Deposited: 15 Jan 2026 03:04
Last Modified: 15 Jan 2026 03:04
URI: http://repository.stialan.ac.id/id/eprint/564

Actions (login required)

View Item
View Item