Cindy Candrawati, . and Alih Aji Nugroho, . (2024) Analisis Potensi dan Ketimpangan Pembangunan Kabupaten/Kota di Provinsi Kepulauan Riau. Good Governance, Vol 20 (2): 5. ISSN 2654-8240
5.+Cindy+Candrawati,+Alih+Aji+Nugroho.pdf - Published Version
Download (1MB)
Abstract
Ketimpangan merupakan masalah yang disebabkan oleh pembangunan yang tidak merata. Pemekaran wilayah menjadi salah satu alternatif solusi untuk mengatasi masalah ini melalui pemanfaatan potensi di setiap wilayah. Di Provinsi Kepulauan Riau, ketimpangan terlihat dalam proses pembangunan, dengan Kota Batam menunjukkan indeks pembangunan tertinggi di berbagai sektor dibandingkan dengan enam kabupaten/kota lainnya. Kajian literatur, serta studi pengukuran potensi dan ketimpangan, menunjukkan bahwa analisis Location Quotient mengindikasikan adanya peningkatan sektor basis di beberapa kabupaten di Provinsi Kepulauan Riau. Data Koefisien Gini juga menunjukkan tren penurunan ketimpangan selama satu dekade terakhir. Meskipun demikian, masih terdapat disparitas pendapatan per kapita yang besar di Provinsi Kepulauan Riau, seperti terlihat dalam koefisien variasi dan Indeks Williamson.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ketimpangan Pembangunan, Potensi Daerah, Pemerataan, Indeks Gini |
Subjects: | Artikel |
Divisions: | Jurnal > Good Governance |
Depositing User: | Admin Perpustakaan |
Date Deposited: | 09 Oct 2024 07:59 |
Last Modified: | 09 Oct 2024 07:59 |
URI: | http://repository.stialan.ac.id/id/eprint/331 |