DAMPAK RASIONALISASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA KELURAHAN PAPANGGO JAKARTA UTARA

Yossy Novitriani, NPM. 1732050289 (2022) DAMPAK RASIONALISASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA KELURAHAN PAPANGGO JAKARTA UTARA. Diploma thesis, Politeknik STIA LAN Jakarta.

[thumbnail of 007 SABSP  2022 Yossy Novitriani-BAB I.pdf] Text
007 SABSP 2022 Yossy Novitriani-BAB I.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of 007 SABSP  2022 Yossy Novitriani-BAB II-BAB IV.pdf] Text
007 SABSP 2022 Yossy Novitriani-BAB II-BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of 007 SABSP  2022 Yossy Novitriani-BAB V.pdf] Text
007 SABSP 2022 Yossy Novitriani-BAB V.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

"Pandemi corona virus disease 2019 (covid-19) telah berdampak signifikan terhadap perlambatan laju pertumbuhan ekonomi nasional, penurunan penerimaan negara dan peningkatan belanja dan pembiayaan negara. Sehingga diperlukan berbagai upaya kebijakan dari pemerintah untuk melakukan penyelamatan kesehatan dan perekonomian nasional. Pemerintah harus ikut bertanggung jawab dalam pemecaham masalah yang telah terjadi secara global tersebut, hingga tahun 2021 pemerintah pusat dan pemerintah daerah masih melakukan rasionalisasi anggaran terkait pandemi covid- 19 yang sampai saat ini masih menjadi wabah penyakit secara nasional dan secara langsung berdampak terhadap anggaran kegiatan di seluruh sektor. Kebijakan rasionalisasi anggaran juga berdampak langsung pada penyusunan dan penyerapan anggaran DPA periode 2020 hingga mencapai sebesar 14,52% pada Kelurahan Papanggo, Jakarta Utara. Hal ini dapat diinterpretasikan bahwa terdapat penghematan anggaran sebesar Rp.2.224.494.373 ( dua milyar dua ratus dua puluh empat juta empat ratus sembilan puluh empat ribu tiga ratus tujuh puluh tiga rupiah) yang dapat digunakan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah untuk program yang lebih urgen dan memiliki nilai dampak yang lebih besar bagi masyarakat, salah satunya adalah untuk pengalokasian dana atas penanganan covid-19, khususnya di wilayah administrasi provinsi Jakarta Utara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Adapun teknik sampel menggunakan purposive sampling dengan menggunakan sebanyak 35 pegawai kelurahan Papanggo Jakarta Utara. Sedangkan teknik analisis menggunakan ordinary least square analysis. Adapun hasil penelitian yang diperoleh: (1) Penerapan kebijakan rasionalisasi anggaran di kelurahan Papanggo Jakarta Utara telah dilakukan dengan baik. (2) Pemanfaatan sumber daya terkait pegawai, dana, material, maupun teknologi informasi telah dilakukan secara efisien guna mengurangi terjadinya pemborosan anggaran. Kelurahan Papanggo Jakarta Utara dapat menunjukkan hasil output atas pelaksanaan program/kegiatan secara fisik, begitu pula dengan nilai manfaat atau benefit yang langsung dirasakan oleh masyarakat yang dipimpinnya. (3) Variabel rasionalisasi anggaran memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel kinerja kelurahan Papanggo Jakarta Utara. Hal ini didasarkan pada nilai probability signifikansi 0,000 ≤ signifikansi α sebesar 0,05."

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Pembimbing : Dr. A. Rina Herawati, M.Si
Uncontrolled Keywords: rasionalisasi anggaran, kinerja Kelurahan Papanggo.
Subjects: Administrasi Bisnis Sektor Publik
Divisions: Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis Sektor Publik (D4)
Depositing User: A.Md Triadi Nugraha
Date Deposited: 14 Mar 2024 05:04
Last Modified: 14 Mar 2024 05:04
URI: http://repository.stialan.ac.id/id/eprint/219

Actions (login required)

View Item
View Item