Pengaruh Employee Engagement ASN Wanita Terhadap Keberhasilan Manajemen Talenta Di Biro Sumber Daya Manusia Badan Pengawas Obat dan Makanan

Tia Ami Narti, NPM. 1833020227 (2022) Pengaruh Employee Engagement ASN Wanita Terhadap Keberhasilan Manajemen Talenta Di Biro Sumber Daya Manusia Badan Pengawas Obat dan Makanan. Diploma thesis, Politeknik STIA LAN Jakarta.

[thumbnail of 002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB I.pdf] Text
002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB I.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of 002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB II-BAB IV.pdf] Text
002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB II-BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of 002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB V.pdf] Text
002 SMSDMA 2022 Tia Ami Narti FINAL 2022.docx (1)-BAB V.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh employee engagement Aparatur Sipil Negara (ASN) Wanita terhadap keberhasilan manajemen talenta di Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM). Variabel yang diteliti adalah variabel employee engagement sebagai variabel bebas dan manajemen talenta sebagai variabel terikat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data kuesioner dalam bentuk google form yang disebarkan kepada 30 responden dalam hal ini pegawai ASN Wanita di Biro SDM Badan POM. Penelitian menggunakan Teknik analisis data secara deskriptif dan uji statistik dengan bantuan program SPSS IBM 25 yang meliputi uji coba instrumen, uji prasyarat analisis dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa employee engagement ASN Wanita memiliki pengaruh positif signifikan terhadap keberhasilan manajemen talenta di Biro SDM Badan POM. Hal ini dibuktikan dengan nilai model persamaan regresi untuk memperkirakan manajemen talenta (y) yang dipengaruhi oleh employee engagement (x) adalah y = 8,387 + 0,935x yang menunjukkan bahwa setiap penambahan 1% tingkat employee engagement maka manajemen talenta akan meningkat sebesar 0,935. Nilai koefisien determinasi diperoleh sebesar 0,665 sehingga pengaruh variabel bebas employee engagement (x) terhadap variabel terikat manajemen talenta (y) adalah sebesar 66,5%. Sedangkan 33,5% dipengaruhi oleh variabel lainnya. Dimensi employee engagement yang memiliki kontribusi terbesar terhadap keberhasilan manajemen talenta yaitu kesejahteraan kerja, pelatihan dan pengembangan karir dan lingkungan kerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Pembimbing : Dian Indriyani, S.Pd., M.M.
Uncontrolled Keywords: employee engagement, aparatur sipil negara, wanita, manajemen talenta
Subjects: Manajemen Sumber Daya Manusia Aparatur
Divisions: Jurusan Administrasi Publik > Manajemen Sumber Daya Manusia Aparatur (D4)
Depositing User: A.Md Triadi Nugraha
Date Deposited: 14 Mar 2024 05:04
Last Modified: 14 Mar 2024 05:04
URI: http://repository.stialan.ac.id/id/eprint/216

Actions (login required)

View Item
View Item